-->

Connection South Garut With Love

Motivasi Menulis

Banyak Pengusaha di Garut Bayar Karyawan di Bawah UMK


Infogarsela.com - Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kab. Garut, Hj. Elka Nurhakimah mengaku kesulitan mendata perusahaan yang membayar upah, sesuai dengan upah minimun kabupaten (UMK) di bawah standar yang ditentukan.

Ia menyebutkan, setiap ada pertemuan atau pembinaan, para pengusaha mengaku telah membayar UMK sesuai aturan dari pemerintah.

"Saya meyakini di Garut masih banyak perusahaan yang membayar upah masih di bawah UMK. Misalnya pelayan toko-toko pasti ada yang upahnya di bawah UMK. Tapi kalau untuk Asia, Jogja, Ramayana sudah sesuai UMK," ujar Elka di ruang kerjanya, Selasa (8/12/2015) pada wartawan.

Kendati demikian, Elka juga memastikan banyak perusahaan di Garut yang membayar upah diatas UMK. "Ya bagi kami jika perusahaan mematuhi aturan, senang saja. Itu artinya para pengusaha sudah mengerti," tuturnya.

Dijelaskannya, UMK Kab. Garut tahun 2016 mendatang sebesar Rp 1.421.625. Nilai itu merupakan jaring pengaman standar terendah upah minimun, dan UMK itu otomatis nilainya harus segitu.

"Kalau ada yang upahnya di bawah itu mungkin persetujuan antara pekerja dengan pengusahanya. Dan sepanjang tidak jadi masalah hal itu terserah saja. Dan kami juga tidak bisa memaksakan pada perusahaan untuk membayar upah sesuai UMK," ujarnya.

Namun begitu, kata Elka, sampai sekarang pihaknya belum pernah menerima laporan dari para pekerja tentang besaran upah yang tidak sesuai dengan UMK.


Berdasarkan data di Dinsosnakertrans, jumlah total perusahaan di Kabupaten Garut sebanyak 621 perusahaan. Jumlah itu terbagi pada perusahaan kelompok besar, sedang, dan kecil.

"Kami melihatnya dari jumlah pekerja. Lebih dari 50 orang disebut perusahaan besar. Dibawah 50 dan diatas 25 orang kategori perusahaan sedang, sedangkan dibawah 10 orang masuk pada perusahaan kecil," imbuh Elka.



Thanks For Read : Banyak Pengusaha di Garut Bayar Karyawan di Bawah UMK












Editor : rizalduh
Sourche : galamedianews
Labels: Berita Garut

Thanks for reading Banyak Pengusaha di Garut Bayar Karyawan di Bawah UMK. Please share...!

0 Komentar untuk "Banyak Pengusaha di Garut Bayar Karyawan di Bawah UMK"
Back To Top